beberapa waktu yang lalu
disimpang cahaya dan kelam
pada garis tipis senja dan malam
aku mengenalmu
mengajakmu bercerita
tentang angin yang membadai
ombak laut dan perahunya
tentang darah dan luka
luka yang nyaris sama
pernah menggores telapak kakimu
langkah langkahmu hampir patah
dan darah memburamkan pelangi yang indah
kita juga bicara tentang langit dan bintang
langit yang terkadang tersaput awan
menutupi cahaya yang seharusnya gemintang
tentang mimpi yang terselubung
lalu sekali lagi disimpang ini aku termangu
haruskah aku melepasmu
atau bisakah kita bersama
memadukan mimpi yang tak satu
disimpang cahaya dan kelam
pada garis tipis senja dan malam
aku mengenalmu
mengajakmu bercerita
tentang angin yang membadai
ombak laut dan perahunya
tentang darah dan luka
luka yang nyaris sama
pernah menggores telapak kakimu
langkah langkahmu hampir patah
dan darah memburamkan pelangi yang indah
kita juga bicara tentang langit dan bintang
langit yang terkadang tersaput awan
menutupi cahaya yang seharusnya gemintang
tentang mimpi yang terselubung
lalu sekali lagi disimpang ini aku termangu
haruskah aku melepasmu
atau bisakah kita bersama
memadukan mimpi yang tak satu
Komentar